Resep Makanan dan Cara Memasak Sambal Cumi Terenak
fatikacun.blogspot.com - Postingan yang sebelumnya resep dan juga cara
membuat sambal cibiuk, anda tahu kan? Bahwa sambal cibiuk merupakan sambal yang
berasal dari jawa barat dan tentunya cita rasa dari sambal cibiuk tersebut
sudah tak perlu ditanyakan lagi. Nah, sekarang kami akan memberikan resep dan cara membuat sedap sambal
cumi.
Baca juga artikel berikut:
Gambar diambil dari sajianku.com |
Untuk membuat sambal cumi anda harus menyiapkan beberapa bahan, seperti:
-
Selembar daun salam
-
Selembar daun jeruk
-
Minyak sayur, sebanyak 2 sdm
-
Sebuah tomat yang berwarna merah
-
Santan kurang lebih 250 cc santan
-
Cumi-cumi, size sedang dan sudah bersih
tentunya, irislah tipis2
-
Sesendok air jeruk
Bahan yang digunakan untuk bumbu halus:
-
Garam seperlunya
-
Gula pasir seperlunya atau 1 sdm
-
Bawang merah sebanyak 5 siung
-
Bawang putih sebanyak 3 buah
-
Cabe merah secukupnya atau paling tidak sediakan
5 buah
-
Serai, irislah halus
-
Terasi goreng seperlunya atau 1 sdm
Cara membuat sambal cumi:
-
Langkah pertama tumislah bumbu halus tersebut
hingga berbau harum atau wangi
- Selanjutnya yaitu masukkanlah daun salam, tomat
serta daun jeruk tentunya lalu aduklah sampai mendidih
-
Setelah itu masukkanlah cumi yang sudah diiris
tentunya, kemudian aduklah hingga kaku.
- Langkah selanjutnya tuangilah dengan santan,
kemudian berilah sedikit air jeruk setelah itu masaklah dengan api yang kecil
sampai kuah tersebut mengental.
-
Setelah matang dan mengental, angkatlah dan
sajikan
-
Sambal cumi siap dihidangkan.
Bagaimana, resep makanan dan cara memasak sedap sambal cumi tersebut cukup mudah dan menarik bukan?
Selamat mencoba…
Sumber:http://caramemasakrica-rica.blogspot.com/2015/06/resep-makanan-dan-cara-memasak-sambal-cumi-terenak.html
Sumber:http://caramemasakrica-rica.blogspot.com/2015/06/resep-makanan-dan-cara-memasak-sambal-cumi-terenak.html