Selasa, 09 Juni 2015

Resep Makanan dan Cara Memasak Sambal Goreng Krecek

Resep Makanan dan Cara Memasak Sambal Goreng Krecek

Cik Tomato's Blog - Berbicara mengenai sambal goreng, maka dibenak kita pasti terlintas dengan yang namanya sambal goreng krecek. Sambal goreng krecek merupakan sambal goreng yang umumnya dimasak oleh orang jawa terlebih lagi masyarakat daerah solo dan sekitarnya. Sambal goreng yang satu ini juga memiliki rasa yang cukup mengundang selera makan anda. Adapun resep makanan dan cara memasak sambal goreng ini sangatlah mudah.
Bahan:
-          Daun salam secukupnya atau sebanyak kurang lebih 2 lembar
-          Krecek sebanyak 200 gram
-          Lengkuas satu ruas, memarkan
-          Air 100 ml untuk merebus
-          Kacang tolo sebanyak 100 gram
-          Minyak goreng secukupnya atau paling tidak 3 sdt
-    30 buah cabe rawit ( bisa cabe rawit merah atau cabe merah yang besar, namun usahakan jangan menggunakan cabe rawit yang berwarna hijau, bukan apa-apa ya? Karena biasanya sambal goreng identik dengan warna merah tapi jika anda ingin berkreasi di dapur ya sesuai selera saja).
-          Santan sebanyak 1.750 ml yang tentunya santan tersebut diambil dari setengah butir kelapa.

Bumbu halus:
Berikut bumbu-bumbu yang harus dihaluskan untuk membuat sambal goreng krecek:
-          Kemiri 4 buah banyaknya
-          Bawang putih sebanyak 4 siung
-          Cabe merah yang besar secukupnya atau paling tidak sebanyak 75 gram
-          Bawang merah yang besar  8 butir banyaknya
-          Garam secukupnya atau kurang lebih 1 sdt
-          Air asam yang kental sebanyak 1 sendok
-          Terasi seperlunya atau aling tidak berilah 1 sendok makan saja
-          Gula merah yang bersisir sebanyak dua setengah sendok teh
-          Kacang tanah 50 gram

Cara memasak :
-          Langkah pertama ialah cucilah semua bahan yang akan anda olah termasuk krecek.
-     Selanjutnya rebuslah kacang tolo menggunakan air, masaklah sampai lunak selama kurang lebih 30 menitan, lalu angkatlah dan tiriskan
-        Kemudian panaskan minyak, lalu tumislah bumbu yang sudah dihaluskan, kemudian masukkanlah seruas lengkuas dan juga daun salam tentunya untuk menambah wangi masakan sambal goreng anda
-          Lalu, aduklah masakan tersebut hingga wangi atau aroma harum tercium dari masakan tersebut.
-          Tunggu hingga agak matang, selanjutnya ialah tuangkan santan, masaklah hingga mendidih
-      Kemudian masukkanlah kacang tolo, cabe rawit dan juga krecek setelah itu masaklah selama kurang lebih 20 menitan, tentunya sesekali bisa kita aduk sehingga krecek tersebut menjadi lunak dan bumbu tersebut terserap olehnya.
-          Kemudian cicipi, kalau kurang asin bisa ditambahkan dengan garam atau pun penyedap makanan.
-          Langkah terakhir, setelah dicicipi dan rasanya juga sudah mantap bisa diangkat dan sajikan
-          Sambal goreng krecek pun siap untuk disantap

Berikut masakan jawa sambal goreng krecek. Cukup mudah bukan cara membuatnya, maka anda pun bisa mempraktekkannya dirumah untuk keluarga dan untuk orang yang anda sayangi tentunya. Selamat berkreasi didapur.

Sumber:http://caramemasakrica-rica.blogspot.com/2015/06/resep-makanan-dan-cara-memasak-sambal-goreng-krecek.html